blog
DepositoBPR by Komunal
14 Juli 2023
Dengan mengetahui hal tersebut, anak akan lebih bijak dalam menggunakan uang, sehingga bisa mencegah kebiasaan boros sejak dini.
Nah, untuk mengetahui sederet cara mengajarkan anak menabung sejak dini, yuk simak artikel berikut!
Menabung sejak dini memiliki implikasi positif yang luas bagi perkembangan anak-anak. Proses menabung memberikan kesempatan kepada mereka untuk belajar mengelola kesehatan finansial, memahami nilai uang, dan mengembangkan sikap disiplin serta tanggung jawab terhadap keuangan pribadi.
Dengan menabung, anak-anak juga dapat mengasah kemampuan mengatur keuangan, membedakan antara keinginan dan kebutuhan, serta mengembangkan kebiasaan positif dalam mengelola sumber daya finansial.
Melalui mengajarkan anak menabung sejak dini, anak-anak dapat memperoleh bekal yang berharga untuk mengelola keuangan mereka dan membantu mencapai kemandirian finansial di kemudian hari.
Berikut ini adalah 8 cara mengajarkan anak menabung, di antaranya yaitu:
Cara mengajarkan anak menabung sejak dini yang pertama adalah dengan memperkenalkan konsep uang. Ajarkan mereka tentang berbagai denominasi uang, nilai-nilainya, serta fungsi dan manfaat dari menabung.
Berikan penjelasan yang sederhana dan mudah dipahami sesuai dengan tingkat pemahaman mereka.
Cara mengajarkan anak menabung berikutnya adalah dengan menggunakan celengan. Tipsnya, pilihlah celengan yang menarik dan sesuai dengan minat mereka. Kemudian, ajak anak-anak untuk menyisihkan sebagian uang saku mereka ke dalam celengan secara rutin.
Buatlah kegiatan menabung ini menjadi menyenangkan dengan memberikan penghargaan tertentu ketika celengan mereka terisi penuh.
Selanjutnya, kamu juga bisa mengajak anak-anak untuk mengunjungi bank dan menjelaskan kepada mereka mengenai peran atau fungsinya dalam mengelola uang.
Bawa mereka ke teller atau ATM untuk melihat bagaimana proses penyimpanan dan penarikan uang dilakukan. Bicarakan tentang pentingnya menyimpan uang di bank agar aman dan mendapatkan manfaat dari menabung.
Cara lainnya adalah mengajarkan anak-anak tentang perbedaan antara keinginan dan kebutuhan. Diskusikan bersama tentang keinginan mereka, kemudian tanyakan apakah hal tersebut merupakan kebutuhan yang penting.
Selanjutnya, dorong mereka untuk mempertimbangkan kebutuhan yang lebih esensial sebelum memenuhi keinginan sekunder.
Memberikan reward juga bisa menjadi salah satu cara mengajarkan anak menabung. Untuk memotivasi anak-anak dalam menabung, berikanlah janji hadiah tertentu ketika mereka mencapai target tabungan tertentu.
Misalnya, jika anak suka membaca, berikan hadiah berupa buku yang mereka inginkan. Dengan demikian, mereka akan termotivasi dan konsisten dalam menabung.
Berikutnya, kamu juga bisa mengajak anak-anak untuk terlibat terhadap pengambilan keputusan dalam pembelanjaan keluarga. Berikan mereka kesempatan untuk membandingkan harga, memilih produk yang lebih ekonomis, atau mencari penawaran diskon.
Melalui pengalaman ini, anak-anak akan belajar menghargai nilai uang dan menjadi lebih bijak dalam mengelola keuangan.
Memberikan uang saku kepada anak-anak adalah cara yang efektif untuk mengajarkan anak mengatur keuangan pribadi. Berikan mereka jumlah uang yang wajar sesuai dengan usia dan kebutuhan mereka.
Lalu, bantu mereka membagi uang saku ke dalam beberapa bagian, seperti kebutuhan, tabungan, dan donasi.
Sebagai orang tua, penting bagi kita untuk menjadi contoh yang baik dalam hal keuangan. Oleh karena itu, menunjukkan kebiasaan menabung dan pengelolaan keuangan yang bijak akan memberikan dampak positif pada anak-anak.
Kamu bisa melibatkan mereka dalam kegiatan menabung keluarga, seperti menabung untuk liburan bersama atau tujuan masa depan.
Dengan melihat contoh positif dari orang tua, anak-anak akan terinspirasi untuk mengikuti jejak tersebut, dan mengembangkan kebiasaan menabung yang baik.
Demikian sederet informasi tentang cara mengajarkan anak menabung sejak dini dan manfaatnya.
Nah, jika anak sudah memahami konsep menabung dan dapat mengimplementasikannya, kamu juga bisa mengajarkan tentang investasi agar bisa dipraktekkan saat dewasa.
Aplikasi instrumen investasi yang bisa kamu manfaatkan untuk diajarkan kepada anak adalah DepositoBPR by Komunal. Kamu bisa berinvestasi di DepositoBPR by Komunal dan memberi pemahaman tentang konsepnya kepada anak.
Di samping mengajarkan kepada anak, kamu juga berpotensi memperoleh bunga hingga 6,75% p.a, sehingga bisa membuatmu lebih untung!
Jadi, tunggu apa lagi, yuk ajari anak tentang konsep pengelolaan uang sejak dini demi mempersiapkan masa depannya!
Layanan Pengaduan Konsumen
PT. Komunal Sejahtera Indonesia
Telepon : (+62) 31 9921 0252
WhatsApp : +62-851-6310-6672
Email : [email protected]
Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI
WhatsApp : +62-853-1111-1010