blog
DepositoBPR by Komunal
21 Desember 2023
Pada dasarnya, mendapatkan passive income Rp100 juta bukan hal yang tidak mungkin selama kamu memiliki modal yang cukup besar pula.
Selain itu, mengumpulkan passive income Rp100 juta juga membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Artinya, kamu harus bersabar dan menekuni berbagai cara mendapatkan passive income Rp100 juta agar bisa memperoleh nominal tersebut.
Untuk mengetahui bagaimana cara mendapatkan passive income Rp100 juta selengkapnya, langsung aja simak ulasan berikut ini, yuk!
Kamu bisa menggunakan jenis pemasukan ini untuk membantu merencanakan keuangan dan kehidupan finansial di masa mendatang.
Selain itu, passive income juga dapat membantumu untuk memperoleh penghasilan tambahan yang bisa meningkatkan kualitas hidup secara keseluruhan.
Namun perlu diingat, mendapatkan passive income yang stabil tentu membutuhkan usaha dan komitmen yang kuat di tahap awal. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan pemasukan tambahan secara maksimal.
Jika ingin mendapatkan passive income hingga Rp100 juta, kamu bisa mempertimbangkan sewa properti, bisnis kos-kosan, hingga investasi deposito. Berikut penjelasannya.
Cara mendapatkan passive income Rp100 juta yang pertama adalah dengan menyewakan properti.
Misalnya, kamu bisa menyewa tempat tinggal, ruko, apartemen, vila, ataupun gedung perkantoran. Waktu penyewaannya pun dapat dipilih sesuai preferensi, seperti per hari, bulanan, atau tahunan.
Dengan bisnis sewa properti, kamu berkesempatan untuk memperoleh passive income secara berkelanjutan, bahkan hingga mencapai Rp100 juta.
Namun, agar bisa memperoleh keuntungannya secara maksimal, alangkah baiknya untuk memilih properti atau bangunan di lokasi yang strategis. Jangan lupa juga untuk mempersiapkan bisnisnya sematang mungkin, ya.
Selain sewa properti, kamu juga bisa bisnis kos-kosan untuk mendapatkan passive income hingga Rp100 juta.
Bisnis ini merupakan pilihan tepat jika kamu memiliki tanah atau bangunan di sekitar lingkungan kampus, perkantoran, atau wilayah industri.
Sebab, lingkungan tersebut sangat berpotensi untuk disinggahi oleh para perantau sehingga akan membutuhkan kos-kosan sebagai tempat tinggal.
Jika kamu bekerja sebagai penulis lagu atau buku, tentu berkesempatan untuk meraih passive income dalam jumlah besar.
Sebab, penulis lagu dan buku akan menerima royalti dari karya-karya mereka meskipun sudah tidak aktif menulis lagi.
Dengan begitu, mereka bisa mengumpulkan passive income hingga Rp100 juta, terlebih jika karyanya cukup terkenal di berbagai kalangan.
Deposito merupakan salah satu pilihan instrumen investasi yang minim risiko dan cenderung stabil karena tidak terpengaruhi oleh fluktuasi pasar.
Selain itu, deposito juga memiliki suku bunga tetap yang bisa membantumu untuk mendapatkan passive income Rp100 juta tanpa harus analisis grafik harian.
Perlu diketahui, passive income Rp100 juta tidak bisa didapatkan hanya dengan menerapkan cara di atas tanpa persiapan yang matang. Maka dari itu, agar penghasilan dari passive income dapat berjalan dengan baik, kamu perlu memperhatikan beberapa hal berikut ini.
Itu dia sejumlah cara mendapatkan passive income Rp100 juta beserta hal-hal yang penting untuk diperhatikan dalam memperolehnya.
Seperti yang sudah dijelaskan, salah satu cara memperoleh passive income Rp100 juta adalah dengan investasi deposito. Sebab, deposito menawarkan suku bunga yang lebih tinggi dari tabungan dan cenderung stabil.
Berbicara mengenai investasi deposito, menggunakan DepositoBPR by Komunal bisa menjadi langkah bijak untuk mencapai passive income Rp100 juta.
Pasalnya, DepositoBPR by Komunal menyediakan produk deposito dari BPR yang memiliki suku bunga hingga 6,75% per tahun. Suku bunga ini lebih tinggi daripada deposito dari bank umum, lho, tentu jadi #LebihUntung buatmu!
Tenang saja, BPR yang terdaftar di platform kami juga sudah terseleksi dan telah mendapatkan jaminan dari LPS hingga Rp2 miliar per nasabah per akun bank. Dengan begitu, danamu akan #LebihAman.
Yuk, segera kembangkan danamu dan dapatkan passive income yang #MakinMaksimalbersama DepositoBPR by Komunal!
Layanan Pengaduan Konsumen
PT. Komunal Sejahtera Indonesia
Telepon : (+62) 31 9921 0252
WhatsApp : +62-851-6310-6672
Email : [email protected]
Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI
WhatsApp : +62-853-1111-1010