7 Cara Membuat Pembukuan Keuangan Usaha Kecil, Mudah!

blog

7 Cara Membuat Pembukuan Keuangan Usaha Kecil, Mudah!

DepositoBPR by Komunal

09 November 2024

Bagi pebisnis pemula, cara membuat pembukuan keuangan usaha kecil terkadang sering kali diabaikan. Padahal, pembukuan berperan krusial dalam mengelola keuangan, melihat performa, dan kondisi finansial suatu bisnis.

Selain itu, dengan pembukuan keuangan pengusaha dapat merencanakan usaha dan mengambil keputusan secara tepat. Akan tetapi, sebelum mengetahui cara pembuatannya, kamu perlu tahu bahwa investasi deposito di DepositoBPR by Komunal kini semakin mudah.


DepositoBPR by Komunal banyak menyediakan promo-promo menarik, salah satunya cashback hingga Rp500 ribu. Yuk, klik di sini untuk mendapatkan update informasinya dan simak penjelasan cara membuat dan contoh pembukuan usaha kecil di bawah ini.

Cara Membuat Pembukuan Keuangan Usaha Kecil


Pada dasarnya, pembukuan keuangan berisi catatan ringkas transaksi yang terjadi dalam periode waktu tertentu secara keseluruhan.


Penyusunannya melibatkan beberapa komponen penting, seperti pengeluaran, pemasukan, laba rugi, dan lain-lain. Adapun beberapa cara menyusun pembukuan keuangan usaha kecil adalah sebagai berikut.


1. Siapkan Media Untuk Mencatat Laporan


Ketika akan membuat pembukuan keuangan usaha kecil, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah menyiapkan media pencatatan laporan. Media tersebut, seperti buku catatan manual, Google Spreadsheet, Microsoft Excel, atau platform online lainnya.


Jika menggunakan Google Spreadsheet atau Microsoft Excel, maka buatlah sheets berbeda dengan format sederhana untuk setiap jenis laporan keuangan. Cara membuat pembukuan keuangan usaha kecil di Excel atau Google Spreadsheet ini bisa memudahkan dalam memasukkan rincian catatannya.

2. Catat Pemasukan


Selanjutnya, cara membuat pembukuan keuangan usaha kecil adalah mencatat pemasukan usaha. Catatan tersebut, meliputi piutang yang telah dibayar pelanggan, hasil penjualan produk atau jasa, dan lain sebagainya.


Catatan pemasukan berguna agar kamu mengetahui berapa besaran penghasilan dan keuntungan yang diperoleh. Jadi, pastikan untuk membuat catatan pemasukan secara kontinu setiap hari.


3. Catat Pengeluaran


Selain pemasukan, catatan pengeluaran juga merupakan cara membuat pembukuan keuangan usaha kecil yang harus dilakukan. Catatlah seluruh biaya pengeluaran, mulai dari pembelian bahan baku, gaji karyawan, biaya operasional, tagihan, pajak, dan lain-lain.


Kelompokkan catatan tersebut ke dalam satu tabel secara jelas. Dengan demikian, kamu bisa mengetahui berapa jumlah modal yang telah dikeluarkan sehingga lebih mudah dalam menentukan target maupun strategi pengembalian modal bisnis.



4. Mulai Susun Buku Kas Utama


Cara membuat pembukuan keuangan usaha kecil selanjutnya adalah menyusun buku kas utama. Buku tersebut berperan penting dalam mengontrol arus kas keluar dan masuk. Jadi, gabungkan kedua transaksi itu secara keseluruhan untuk menyusunnya.

Untuk menghindari risiko kesalahan, sebaiknya lakukan proses penyusunan secara teliti dan saksama. Dengan demikian, kamu dapat mengetahui berapa besaran keuntungan dan kerugian dalam bisnis yang sedang dijalankan.


5. Buat Catatan Stok Barang


Sebagai pebisnis, catatan stok barang juga harus menjadi perhatian. Oleh karena itu, pastikan bahwa persediaan barang bisa mencukupi kebutuhan pelanggan. Sebaiknya, buatlah catatan stok barang yang keluar dan masuk secara berkala.


Catatan tersebut akan berguna untuk mengawasi persediaan stok barang dan sumber informasi apabila kamu ingin membuka cabang maupun mengembangkan bisnis. Dengan demikian, risiko adanya kecurangan bisa diminimalkan dan pelaksanaan manajemen gudang pun lebih optimal.


6. Buat Catatan Inventaris Barang


Dalam hal pembukuan keuangan bisnis, pencatatan aset di buku inventaris barang sangat diperlukan agar dapat dijaga dan dikelola secara maksimal. Catat barang apa saja yang telah dibeli untuk menunjang kegiatan operasional, termasuk besaran nilainya.


Pencatatan inventaris barang akan memudahkan kamu dalam mengawasi, memeriksa, atau melakukan mutasi aset. Selain itu, pencatatan tersebut dapat berfungsi sebagai bukti tertulis ketika terjadi kehilangan barang.


7. Susun Laporan Laba Rugi


Secara umum, penyusunan laporan laba rugi dalam pembukuan keuangan berisi catatan beban usaha dan pemasukan bisnis. Sebaiknya, buat laporan ini dalam satu periode agar dapat diketahui bagaimana kondisi finansial bisnismu.

Laporan tersebut juga berguna untuk memudahkanmu dalam melakukan evaluasi kinerja perusahaan, mengurus pajak, dan mengkaji ulang strategi bisnis. Oleh karena itu, laporan laba rugi tidak boleh dilewatkan penyusunannya.



Contoh Pembukuan Keuangan Usaha Kecil


Setelah memahami cara membuat pembukuan keuangan usaha kecil di Excel atau media lainnya, kamu perlu mengetahui contohnya pula. Contoh pembukuan usaha kecil dapat menguatkan pemahaman tersebut. Adapun contoh pembukuan keuangan usaha kecil adalah sebagai berikut.


Contoh Pembukuan Keuangan Usaha Kecil

Sumber: zahiraaccounting


Demikian penjelasan mengenai cara membuat pembukuan keuangan usaha kecil di Excel maupun media lainnya. Dengan pembukuan keuangan tersebut, kamu dapat mengendalikan laju finansial bisnis secara lebih baik.


Jika ingin memaksimalkan hasil keuangan, kamu pun bisa melakukan investasi deposito di DepositoBPR by Komunal. Proses investasi di DepositoBPR by Komunal relatif mudah karena terdapat aplikasi yang dapat dimanfaatkan.

Nah, berikut adalah contoh simulasi investasi deposito di DepositoBPR by jika kamu memiliki dana sebesar Rp3 juta.


Disclaimer: Perhitungan berikut bersifat simulasi dan dapat berubah sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku.


deposito 3 juta di depositobpr by komunal

Berdasarkan tabel perhitungan tersebut, uang yang akan didapatkan setelah 12 bulan adalah Rp3.202.500. Menarik sekali, bukan? Keuntungan yang diperoleh relatif tinggi sebab DepositoBPR by Komunal menawarkan tingkat suku bunga hingga 6,75% p.a.


Besaran suku bunga tersebut jauh lebih besar jika dibandingkan dengan bank lainnya. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, nikmati simpanan rasa investasi yang mudah bersama DepositoBPR by Komunal sekarang juga!



share

Bagikan

Layanan Pengaduan Konsumen

PT. Komunal Sejahtera Indonesia

Telepon : (+62) 31 9921 0252

WhatsApp : +62-851-6310-6672

Email : [email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

WhatsApp : +62-853-1111-1010

woman
Powered By
komunal-footer